Penggunaan Dana BOS SMP Negeri Megang Sakti Dipertayakan
Musi Rawas, targetsumsel.com (18/03/2023) SMP Negeri Megang Sakti diduga telah terjadi penyimpangan penggunaan anggaran Dana BOS terhitung dari tahun 2021-2022, Terpantau dari hasil analisa tim berdasarkan temuan penggunaan anggaran dana BOS disekolah tersebut.
Diketahui anggaran dana Bantuan Operasional Sekolah Bos di SMP Negeri Megang Sakti terhitung dari, tahun 2021 telah mengucur sebesar Rp.796.620.000, - dan Tahun 2022 total keseluruhan anggaran dana bos sebesar Rp.768.900.000. Per tahun dengan realisasi penggunaan anggaran bos yang diperuntukan untuk anggaran perpustakaan sekolah pada tahun 2021 berjumlah Rp.17.177.000,- dan pada tahun 2022 berjumlah Rp.44.992.000.
Anggaran yang diperuntukan untuk administrasi sekolah pada tahun 2021 berjumlah Rp.150.612.000,- dan pada tahun 2022 berjumlah Rp.193.043.000,- dan Anggaran sarana dan prasarana sekolah pada tahun 2021 berjumlah Rp.89.196.000,- pada tahun 2022 sebesar Rp. 26.720.000.
Anggaran kegiatan dan ekstrakurikuler pada tahun 2021 sebesar Rp.98.160.000, - mengingat kondisi COVID-19 yang mengharuskan siswa belajar secara daring tentunya menimbulkan tanda tanya besar tentang realisasi anggaran pada tahun 2021 tersebut sementara ditahun 2022 sebesar Rp.76.970.000, - dan menimbulkan spekulasi mengingat ditahun 2022 merupakan masa pemulihan COVID-19 yang tentunya kegiatan belajar mengajar belum seefektip sebelum masa terdampak pandemi covid 19.
Sementara untuk kegiatan sarana dan prasarana Kenyataan yang ditemukan di lapangan tidak sebanding dengan apa yang dilaporkan oleh pengguna anggaran (PA) di SMP Negeri Megang Sakti yang ada di sekolah tersebut masih terlihat penampakan-penampakan yang kurang mengenakan pandangan.
Tidak hanya anggaran sarana prasarana yang menjadi pusat perhatian kami dari Media Mitra Keadilan, di SMP Negeri Megang sakti juga terdapat beberapa anggaran lain yang tentunya menjadi tanda tanya seperti anggaran perpustakaan, administrasi sekolah serta anggaran pembelajaran dan ekstrakurikuler.
Sementara pada Tahun 2022 sendiri merupakan masa pemulihan dari pandemi covid 19 yang tentunya kegiatan belajar mengajar belum seefektif pada masa sebelum terdampak Covid-19.
Sampai berita ini diterbitkan Kepala sekolah SMP Negeri Megang Sakti tidak bisa dihubungi karena Pada saat konfirmasi dan dimintai keterangan via Whatsapp Kepala sekolah SMP Negeri Megang Sakti menjadi bungkam tidak memberikan jawaban apapun dan justru memblokir nomor telpon awak media.
(Tim)
Posting Komentar untuk "Penggunaan Dana BOS SMP Negeri Megang Sakti Dipertayakan"