Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Warga Keluhkan Buruknya Akses Jalan, Berkali Kali di Usulkan Pemkot Lubuklinggau Abaikan Skala Prioritas

Lubuklinggau,- targetsumsel.com. BERKALI kali usulan warga dicoret oleh Pemerintah Kota Lubuk Linggau.***


Warga Kec. Utara II, Kelurahan Batu Urip RT 06, Rafik, mengaku sangat kecewa terhadap Pemkot Lubuklinggau lantaran usulan untuk pembangunan jalan ia ajukan sampai kini tidak terealisasi. Padahal, sudah berkali kali diusulkan tetap saja tidak dibangun.


"Bukan sekali dua kali soal usulan sudah kami sampaikan, sepertinya Pemkot Lubuk Linggau Linggau (peka) terhadap keluhan warga", ucapnya.


Ucapan kecewa dengan sikap Pemerintah Kota Lubuklinggau, juga dilontarkan para Ibuk-ibuk ini merasa dikucilkan sudah tiga tahun lebih jalan ditempatnya sama sekali tidak tersentuh pembangunan. Bersamaan itu, menurutnya sedikit aneh karena Pemkot Lubuklinggau bisa membangun Jalan yang  nominalnya habiskan biaya miliaran.


"Kebutuhan warga tidak diprioritaskan. Ia bagaimana dengan Pemkot Linggau bisa membangun Jalan Kerenga yang tidak ada warganya, apakah itu disebut prioritas?.", ucap Mak mak di Jalan Rafa.


Tak sampai disitu, soal usulan warga yang dicoret itu dibenarkan Oknum pemerintah setempat yang tidak mau disebutkan nama mengatakan. Penyebab tidak terealisasinya usulan Warga dimaksud, dikarenakan ada pihak atau Oknum mengalihkan ketempat lain.


"Benar, sudah diusulkan dan dibahas dalam  Musrenbang. Tetap saja, dicoret alias tidak jelas dipindahkan bedasarkan permintaan Orang sampai saat ini belum diketahuinya", beber Oknum Pejabat setempat.(Rls) 



Posting Komentar untuk "Warga Keluhkan Buruknya Akses Jalan, Berkali Kali di Usulkan Pemkot Lubuklinggau Abaikan Skala Prioritas"