PELANTIKAN PTPS DESA/KELURAHAN PADA PEMILUKADA 2024 di KECAMATAN SELANGIT
Musi Rawas,- targetsumsel.com. Kegiatan Pelantikan Panitia pengawas Tempat Pemungutan Suara ( PTPS ) Desa/Kelurahan di Kecamatan Selangit pada Pemilihan Umum tahun 2024 pada hari Minggu, Tanggal 03 Januari 2024 bertempat di Aula Gedung Serbaguna Desa Lubuk Ngin Kecamatan Selangit.
Peserta yg dilantik berasal dari 11 Desa 1 kelurahan se kecamatan Selangit, dengan rincian kelurahan Selangit 4 orang, Desa Taba Tengah 02 orang, Desa Taba Remanik 02 orang, Desa Taba Tengah 03 orang, Desa Prabumenang 02 orang, Desa Taba Gindo 03 orang, Desa Muara Nilau 03 orang, Desa Karang Panggung 02 orang, Desa Batu Gene 03 Orang, Desa Napal Melintang 02 Orang, Desa Lubuk Ngin 05 orang, dan Desa Lubuk Ngin Baru 02. Total Pengawas TPS Desa dan Kelurahan se kecamatan Selangit seluruhnya berjumlah 32 orang.
Dalam pelantikan tersebut sebanyak 32 PTPS se-Kecamatan Selangit akan mengucapkan sumpah janji dan menandatangani fakta integritas yang dipimpin langsung oleh ketua panwascam Redi Irwansyah, S. Pd di dampingi komisioner paswancam Eka Sanjaya, Rici Dosen, S. Pd. dan Kerohanian Kua Selangit.
Dalam sambutannya Ketua Panwascam Selangit Redi Irwansyah, S. Pd. mengawali sambutan mengatakan "Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu".
Selamat kepada PTPS atas terpilih nya semoga ke depan bisa menjalan tugas dengan baik sesuai dengan tupoksi menggedepan integritas karna kalian adalah ujung tombak untuk mensukseskan dalam menjalankan tugas sebagai PTPS di pemilukada 2024.
Saat di wawancara awak media Redi Irwansyah sebagai ketua panwascam selangit, harapan kami panwascam kecamatan Selangit, untuk PTPS baru di lantik dan nantinya di adakan pembekalan juga, dapat bekerja semaksimal mungkin dan dapat bekerja dengan baik sesuai dengan aturan dan regulasi yang ada, harapan kami juga dengan PTPS jiwa yang mudah dapat bekerja penuh dengan semangat enerjik yang luar biasa dalam melakukan pengawasan pilkada serentak pemilihan gubernur, bupati di kabupaten musi rawas khususnya di kecamatan selangit dapat berjalan, sukses, aman, tertib dan damai sesuai yang kita harapakan dan yang terpenting kita sebagai penyelengara harus menjaga "NETRALITAS" Pemilukada di tahun 2024. Paparnya ketua panwascam
Lajutnya tujuan kita semua di pemilukada kabupaten musi rawas khususnya di kecamatan selangit, "pilihlah pemimpin yang benar dari hati bukan karna money politik untuk kemajuan kabupaten musi rawas". Tutup Redi.
Hadir dalam Kegiatan Pelantikan Panitia pengawas Tempat Pemungutan Suara ( PTPS ) Desa / Kelurahan di Kecamatan Selangit pada Pemilihan Umum tahun 2024 pada hari Minggu Tanggal 03 Nopember 2024 bertempat di Aula Gedung Serba Guna Desa Lubuk Ngin Kecamatan Selangit di antaranya.
Camat Selangit yang di wakili oleh Sekcam Yopan Mirzan, Kapolsek Stl Ulu Terawas yang di wakali Waka Polsek M. Soleh. Danramil yang di wakali oleh Zainal Aripin, Kua Kecamatan Selangit, Zaibaul, S. Ag. DKPP yang di hadiri oleh Elia Susanti, M. Pd. Ketua PPK Kecamatan Selangit Harpika, S. Pd. dan tamu undangan lainya.(jh*n).
Posting Komentar untuk "PELANTIKAN PTPS DESA/KELURAHAN PADA PEMILUKADA 2024 di KECAMATAN SELANGIT"